Saturday, July 27, 2019

Ssst.. Ada Bocoran Soal Calon Menteri Jokowi dari Ma'ruf Amin

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah cukup sering mengungkap sosok dan kriteria menteri untuk periode kedua pemerintahannya kepada publik.

Kini, giliran wakil presiden terpilih Ma'ruf Amin yang berbicara mengenai pembahasan calon-calon menteri yang akan menghiasi kabinet baru dalam 5 tahun ke depan. Ternyata Ma'ruf membocorkan sedikit soal menteri ini. Jokowi dan dirinya lagi mengumpulkan calon terbaiknya.

"Sekarang lagi kumpulkan calonnya. Nanti kita bicarakanlah seperti apa," kata Ma'ruf Amin di sela-sela Milad Majelis Ulama Indonesia (MUI) ke 44 di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (27/7/2019).

Ma'ruf tak merinci lebih jauh kriteria seperti apa calon menteri berikutnya. Ketika disinggung apakah sudah ada pembicaraan mengenai nama menteri dengan koalisi, Ma'ruf hanya menjawab singkat.

"Nanti akan diberitahui," jelasnya merespons pertanyaan apakah sudah ada pembicaraan khusus mengenai kabinet baru.

Wakil Presiden Jusuf Kalla yang hadir dalam acara tersebut, mengaku belum merekomendasikan satu namapun kepada Jokowi - Ma'ruf terkait siapa yang pantas untuk menduduki kursi menteri.

"Belum ada masukan. Belum. Menunggu waktu yang tepat," kata JK.

Seperti diketahui, desas-desus perombakan kabinet semakin kencang berhembus jelang pelantikan Jokowi - Ma'ruf pada Oktober 2019 mendatang. Sumber CNBC Indonesia menyebut, bukan tak mungkin susunan menteri Kabinet Kerja berubah.

Argumentasi tersebut lantas diperkuat dengan pernyataan sang kepala negara, yang membuka peluang bagi generasi muda untuk menjadi menteri. Jokowi paham betul. dibutuhkan sosok yang bisa beradaptasi dengan perubahan kondisi dunia.

Deretan nama anak muda sukses seperti Nadiem Makariem, hingga Achmad Zaky pun disebut sebagai salah satu calon kandidat menteri. Bahkan, Ketua Umum HIPMI Bahlil Lahadalia pernah disebut cocok mengisi kursi menteri.

"Saya melihat-lihat adinda Bahlil ini kelihatannya cocok jadi menteri. Saya lihat dari samping, saya lihat dari bawah ke atas, cocok ini kelihatannya. Pinter membawa suasana, dan juga yah sangat cerdas," kata Jokowi kala itu.

Meskipun sudah ada beberapa nama potensial, Jokowi menegaskan sampai saat ini belum membahas secara detail calon menteri, meskipun sudah ada beberapa nama yang disodorkan dari sejumlah partai koalisi.

"Sudah diminta tapi banyak yang belum ngasih," kelakar Jokowi ketika disinggung nama-nama yang diusulkan menjadi calon menteri. (dru)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/2JYvpkO
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment