Friday, July 26, 2019

Buka Lelang Tahap III, ESDM Tawarkan 4 Blok Migas

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah kembali membuka penawaran lelang reguler Wilayah Kerja (WK)/blok migas konvensional tahap III 2019 yang terbuka kepada seluruh Badan Usaha/Bentuk Usaha Tetap pada kegiatan hulu minyak dan gas bumi.

Total sumber migas dari empat blok yang ditawarkan ini sebesar 3,76 miliar barel minyak, dan 5,21 triliun kaki kubik gas.

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar menyebutkan, sebelum membuka lelang, pihaknya telah melakukan roadshow ke sejumlah perusahaan migas dengan tujuan untuk mendapatkan masukan atas kelengkapan data-data dan apa yang perlu diperbaiki.

"Sehingga, semoga investor mau lihat lebih dalam dan nantinya bisa ikut partisipasi dalam penawaran WK," kata Arcandra saat membuka penawaran lelang, di Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (26/7/2019).

Adapun, merinci lebih lanjut, keempat blok yang akan dilelang tersebut yakni:

1. Blok East Gebang, terletak di offshore Sumatra Utara, dengan luas wilayah 4.213,93 km2. Minimum Komitmen Pasti Eksplorasi 3 tahun pertama yaitu: studi G&G, dan akuisisi & prosesing seismik 3D 400 Km2 serta minimum bonus tanda tangan sebesar US$ 2,5 juta. Sumber daya migas pada blok ini diproyeksi sebesar 1,36 triliun kaki kubik.

2. Blok West Tanjung I, terletak di onshore Kalimantan Tengah, dengan luas wilayah 5.459,15 km2. Minimum Komitmen Pasti Eksplorasi 3 tahun pertama yaitu: studi G&G dan akuisisi & prosesing seismik 2D 600 Km serta minimum bonus tanda tangan sebesar US$ 2,5 juta. Sumber daya migas pada blok ini diproyeksi sebesar 150 juta barel minyak.

3. Blok Belayan I, terletak di onshore Kalimantan Timur, dengan luas wilayah 5.276,28 km2. Minimum Komitmen Pasti Eksplorasi 3 tahun pertama yaitu: studi G&G, dan akuisisi & prosesing seismik 3D 400 km2 serta minimum bonus tanda tangan sebesar US$ 2,5 juta. Sumber daya migas pada blok ini diproyeksi sebesar 2,59 miliar barel minyak.

4. Blok Cendrawasih VIII, terletak di offshore Papua, dengan luas wilayah 5.612,42 km2. Minimum Komitmen Pasti Eksplorasi 3 tahun pertama yaitu: studi G&G  dan akuisisi & prosesing seismik 2D 2.000 km serta minimum bonus tanda tangan sebesar US$ 2,5 juta. Sumber daya migas pada blok ini diproyeksi sebesar 3,84 triliun kaki kubik gas, dan 1,02 miliar barel minyak.

Adapun jadwal penawaran lelang WK Migas Konvensional Tahap III tahun 2019 adalah sebagai berikut:

a. Akses dokumen lelang mulai tanggal 26 Juli 2019 sampai dengan 18 Oktober 2019
b. Pemasukan dokumen partisipasi mulai 18 Oktober 2019 sampai dengan 25 Oktober 2019 pukul 14.30 WIB.

Seluruh blok tersebut ditawarkan dengan mekanisme Lelang Reguler dan menggunakan skema Kontrak PSC Gross Split sesuai dengan Peraturan Menteri ESDM No. 8 Tahun 2017 tentang Kontrak Bagi Hasil Gross Split dan perubahannya.

Penawaran lelang blok migas ini ditujukan kepada Badan Usaha (BU) dan Bentuk Usaha Tetap (BUT) yang bergerak pada industri hulu minyak dan gas bumi yang memiliki kemampuan keuangan dan teknis, mampu memenuhi syarat minimum Komitmen Pasti 3 tahun, memenuhi syarat dan ketentuan pokok lelang wilayah kerja, serta memiliki kinerja dan rekam jejak yang baik.

Pada lelang kali ini masih diberlakukan akses data gratis bagi badan usaha yang berminat ikut lelang. Nantinya, biaya akses paket hanya akan dibebankan kepada pemenang lelang untuk masing-masing Wilayah Kerja Migas. (gus/gus)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/2ZdMvAj
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment