Hal tersebut dikemukakan Jokowi usai menerima sejumlah tokoh-tokoh di Istana Merdeka, kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (26/9/2019).
"Besok kami akan bertemu dengan mahasiswa, terutama yang dari BEM [Badan Eksekutif Mahasiswa]," kata Jokowi ketika disinggung kapan akan menggelar pertemuan dengan mahasiswa.
Meski demikian, belum diketahui kapan waktu pasti pertemuan antara Jokowi dan kalangan mahasiswa. Kepala negara pun enggan merinci lebih jauh perihal pertemuan ini.
Sebagai informasi, kalangan mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah memang sempat menggelar aksi demonstrasi besar-besaran di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Tak hanya di Ibu Kota, aksi demo juga digelar di sejumlah daerah. Mereka semua memprotes perubahan revisi Undang-Undang (UU) KPK dan RKUHP.
Aksi demonstrasi besar-besaran pun sempat menjadi salah satu perbincangan antara Jokowi dan sejumlah tokoh bangsa. Jokowi pun mengapresiasi sikap para mahasiswa.
"Ini saya kira sebuah bentuk demokrasi di negara kita, dan masukan yang disampaikan kepada saya juga menjadi cacatan besar dalam rangka memperbaiki yang kurang di negara kita," jelasnya.
"Yang penting jangan sampai demo merusak fasilitas umum, anarkis dan merugikan kita semua," tegas Jokowi. (hoi/hoi)
from CNBC Indonesia https://ift.tt/2ntr8wQ
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment