Liputan6.com, Palembang - Tim boling Indonesia gagal mendapat medali dari nomor trio putri Asian Games 2018. Dalam pertandingan di Bowling Center, Jakabaring Sport City, Palembang, Rabu (22/8/2018), tim Indonesia hanya mampu finis di peringkat 8 dan 13.
Indonesia Dua yang bertumpu Tannya Roumimper, Aldila Indryati, dan Nadia Pramanik mengemas total skor 3.976 dan menempati peringkat 8 pada Asian Games kali ini.
Sementara tim Indonesia Satu yang mengandalkan Alisha Nabila, Putty Armein, dan Sharon Santoso mengemas skor 3.854 dan duduk di peringkat ke-13.
Pelatih tim boling, Thomas Tan, menilai kekalahan ini terjadi karena perubahan tempat bergulirnya bola. "Lane tidak begitu mirip dengan latihan resmi. Saya rasa itu berhubungan dengan temperatur," kata Thomas usai pertandingan.
Selain karena arena, Thomas menilai tim Indonesia kalah karena lawan bermain jauh lebih baik. Namun demikian, ia tetap mengapresiasi jerih payah timnya.
"Ini skor sangat tinggi sekali. Jadi ya ada sesuatu yang membuat skornya tinggi," ujar Thomas.
* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini
from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2BA7828
0 Comments:
Post a Comment